Memaafkan?

Memaafkan bukan hal sulit, tapi mengapa banyak orang tidak bisa memaafkan. Di sinilah tantangan hidup, memaafkan bukan hanya memaafkan orang lain akan tetapi memaafkan diri sendiri adalah wujud seorang kesatria. Manusia membuat kesalahan, yang mengutuk atas perbuatan itu bukan hanya orang lain, tapi dirinya sendiri mengutuk akan hal itu. Manusia ada yang peka, ada yang tumpul, tinggal seberapa sering manusia mampu menginstropeksi diri. 

Hal ketidakmampuan memaafkan mampu memunculkan perang yang sangat mengerikan, tahukah perang yang timbul pada pertengkaran saudara? sedangkan ketidakmampuan memaafkan diri sendiri mampu memunculkan depresi yang mengakibatkan kemunduran fisik dan mental. 

Manusia kesatria adalah mereka yang menghargai diri sendiri dan orang lain. Cintailah dirimu, karena seberapa tingginya keburukan, dan kemunduran dalam bertindak, itu adalah anugrah. Berusaha memaafkan lebih baik daripada terus menyalahkan diri sendiri. Manusia adalah pejuang, dan pejuang ada kalanya kalah, dan pejuang akan selalu siaga, bagaimanapun akhirnya. Sudahkah anda cintai diri anda hari ini? Maafkanlah, maka kau akan selalu termaafkan, begitukah?

terima kasih gambarnya
http://rosediana.net/wp-content/uploads/2015/03/tips-memaafkan-diri-sendiri.jpg

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Definisi Bahagia (puisi)

Memerima Warisan Bangsa

Keluarga Kecilku